Ayo Buat Kue Nastarmu Sendiri

0 Comments
nastar mudah dan enak sajian idul fitri

Tiap lebaran datang, mamak selalu beli banyak kue kering. Selain untuk suguhan di rumah, kue-kue juga dibagikan untuk tetangga dekat dan saudara-saudara. Bisa dibayangin kan berapa banyak pengeluaran untuk kue kering itu sendiri. Nah berawal dari hal itu, beberapa kali lebaran ini aku selalu membuat kue kering sendiri karena lebih hemat.

Selain hemat juga untuk mengisi waktu. Bikin kue sendiri pastinya sesuai selera. Kita bisa bentuk kue sesuai keinginan, manis yang bisa disesuaikan, dan pastinya lebih aman. Kesannya merepotkan, tapi kalo sudah dicoba ga juga.

Salah satu kue kering favorit orang rumah adalah nastar. Jadi nastar ga pernah ketinggalan dibuat. Teksturnya yang renyah dan aromanya yang wangi dipadukan dengan selai nanas cocok sekali. Mumpung masih ada waktu, yuk bikin nastar sendiri.

Bahan-bahan:

  • 1,5 kg terigu kunci
  • 150 gr tepung maizena
  • 150 gr susu bubuk
  • 600 gr butter
  • 400 gr margarine
  • 250 gr gula halus
  • 1 sdt garam
  • 8 butir kuning telur
Bahan Isian:
  • 2 buah nanas, parut
  • 350 gr gula pasir
  • kayu manis sepanjng 10 cm
  • 5 buah cengkeh
  • sejumput garam
Bahan Olesan:
  • 3 butir kuning telur
  • 3 sdm minyak goreng
  • 3 sdt susu kental manis
  1. Membuat Isian: masak semua bahan kecuali gula pasir. Bila air nanas sudah mulai menyusut, masukkan gula. Masak lagi sampai teksturnya kental agak-agak kering, dinginkan. Bulatkan dengan ukuran sesuai selera. Lebih baik lagi kalo didinginkan di kulkas jadi saat dibulatkan tidak terlalu lengket.
  2. Tepung terigu, maizena dan susu bubuk dicampur jadi satu lalu sangrai sebentar dengan api kecil. Aduk terus agar tidak gosong. Tujuan di sangrai agar nastar renyah dan tahan lama. Setelah itu diayak agar tidak bergerindil.
  3. Mixer butter, margarine, gula halus, garam dan kuning telur. Tidak perlu lama cukup sampai tercampur rata. Masukkan campuran tepung, aduk sampai rata. Masukkan dalam kulkas sekitar 15 menit agar mudah dibentuk.
  4. Bahan olesan: campur kuning telur, minyak dan susu, aduk sampai tercampur rata.
  5. Bulatkan adonan nastar dengan ukuran sesuai selera lalu beri isian. Tata di loyang yang sudah dioles margarine atau di lapis kertas roti.
  6. Panaskan oven 150 derajat celcius. Masukkan nastar ke dalam oven dan oven kurang lebih 20 menit, keluarkan. Oles bahan olesan merata, biarkan agak set. Oles lagi yang kedua kali, biarkan set. Oven lagi 7-10 menit.
  7. Keluarkan dari oven dan dinginkan. Setelah dingin bisa dimasukkan ke dalam toples. Siap disajikan untuk suguhan lebaran deh.
Resep di atas adalah versi banyak. Jadi kalo misal mau bikin sedikit silahkan dikurangi. Atau mau bikin lebih banyak lagi? Monggo silahkan. Asal ikutin step-stepnya, nastar buatan sendiri ga kalah sama yang dijual di luar sana.


You may also like

No comments: